Home » Halaqah 13: Tanda-Tanda Dekatnya Hari Kiamat yang Belum Terjadi

Halaqah 13: Tanda-Tanda Dekatnya Hari Kiamat yang Belum Terjadi

Materi HSI pada pertemuan halaqah ke-13 dari halaqah silsilah ilmiyyah abdullah roy adalah tentang tanda-tanda dekatnya hari kiamat yang belum terjadi. Di antaranya adalah keluarnya Imam Mahdi. Rasulullah shallallāhu ‘alayhi wa sallam bersabda :

 

لَوْ لَمْ يَبْقَ مِنَ الدُّنْيَا إِلاَّ يَوْمٌ لَطَوَّلَ اللهُ ذَلِكَ اليَوْمَ حَتىَّ يَبْعَثَ الله فِيْهِ رَجُلاً مِنِّي – أَوْ مِنْ أَهْلِ بَيْتِي يُوَاطِئُ اسْمُهُ اسْمِي وَاسْمُ أَبِيْهِ اسْمَ أَبِى. يَمْلأُ اْلأَرْضَ قِسْطًا وَعَدْلاً كَمَا مُلِئَتْ ظُلْمًا وَجَوْرًا

 

“Seandainya tidak tersisa dunia ini kecuali satu hari saja niscaya Allah Subhānahu wa Ta’āla akan memanjangkan hari tersebut sehingga Allah mengutus seseorang yang berasal dari keluargaku yang namanya sama dengan namaku dan nama bapaknya sama dengan nama bapakku. Dia akan memenuhi bumi dengan keadilan setelah sebelumnya dipenuhi dengan kezhaliman.” (Hadits hasan shahih riwayat Abu Dawud rahimahullāh).

Dalam hadits yang lain Beliau Shallallāhu ‘Alayhi wa Sallam mengatakan :

الْمَهْدِيُّ مِنِّي، أَجْلَى الْجَبْهَةِ أَقْنَى اْلأَنْفِ، يَمْلَأُ اْلأَرْضَ قِسْطًا وَعَدْلاً كَمَا مُلِئَتْ جَوْرًا وَظُلْمًا وَ يَمْلِكُ سَبْعَ سِنِيْنَ

 

“Al-Mahdi adalah dari keluargaku. Luas dahinya, mancung hidungnya, akan memenuhi bumi dengan keadilan setelah bumi ini penuh dengan kezhaliman dan akan berkuasa selama tujuh tahun” (Hadits hasan riwayat Abu Dawud rahimahullāh).

Dan hadits-hadits yang shahih tentang keluarnya Iman Mahdi mutawatir makna diriwayatkan oleh 26 sahabat Nabi Shallallāhu ‘Alayhi wa Sallam.

Kewajiban seorang muslim adalah beriman dengan seyakin-yakinnya dengan keluarnya Imam Mahdi tersebut, sebagaimana disifatkan di dalam hadits-hadits yang shahih.

Dan waspadalah dengan orang-orang yang mengaku sebagai Imam Mahdi atau diyakini pengikutnya sebagai Imam Mahdi.

Imam Mahdi bukanlah yang sembunyi di gua selama lebih dari 1000 tahun.
Beliau akan muncul kelak sebelum datangnya Dajjal dan sebelum turunnya Nabi Isa ‘alayhissalām.
Beliau adalah imam yang shalih yang muncul di tengah-tengah manusia, menegakkan amar ma’ruf dan nahi munkar.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top